Batu Ginjal
Salam Semangat Sehat,
Batu ginjal merupakan batu yang terbentuk pada tubulus ginjal yang kemudian menetap pada bagian-bagian ginjal. Penyakit ini secara statistik sering ditemukan pada populasi masyarakat indonesia.
Sebagian besar batu ginjal bisa didiagnosis dengan pemeriksaan rontgen dan laboratorium. Pasien umumnya datang pada keluhan sakit pinggang. Kemudian pasien akan dilakukan pemeriksaan oleh dokter untuk memastikan apakah ini betul batu atau bukan.
Gejala batu ginjal diantaranya BAK bercampur darah/ Hematuria, nyeri Pinggang, nyeri perut bagian bawah, mual, muntah, demam dan menggigil. Terapi Batu Ginjal berdasarkan pada ukuran, lokasi, tingkat kekerasan batu diantaranya meliputi : Konservatif, ESWL, RIRS, PCNL, maupun Operasi Terbuka.
RS ‘Aisyiyah Bojonegoro melayani tindakan ESWL maupun operasi terbuka, baik untuk pasien umum ataupun pasien BPJS/ KIS. Jika anda memiliki keluhan diatas silahkan berkonsultasi dengan dokter spesialis urologi kami.
Jadwal Praktek :
Senin – Kamis (08.00 – 12.00 WIB)
Jumat – Sabtu (08.00 – 11.00 WIB)
____________
Facebook/Fanspage: Rumah Sakit Aisyiyah Bojonegoro
Instagram: rsabojonegoro
Tiktok: rsabojonegoro
Youtube: RSA TV & PKRS RSA
Website: rsabojonegoro.com
IGD : 0822-3335-3360
Pendaftaran : 0853-3622-6116
Marketing : 0822-3335-3353
#batuginjal #ESWL #operasi #layananESWL #rsabojonegoro #rsaisyiyahbojonegoro #rsa #bojonegoro